Sunday, August 27, 2017

Mahasiswa KKN Unila Audiensi dengan DPRD Lampung Selatan

 
AUDIENSI: Mahasiswa KKN PPM Unila bersama anggota Komisi D DPRD Lampung Selatan, Jumat (25/8)
KALIANDA - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Universitas Lampung (KKN PPM Unila) yang mengabdi di Desa Sumurkumbang, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan memenuhi undangan audiensi dengan DPRD Lampung Selatan, Jumat (25/8) lalu. Kegiatan ini dalam rangka menyampaikan bentuk program dan kegiatan apa saja yang telah dilaksanakan. Mahasiswa KKN diterima langsung oleh Ketua Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat, Yuli Gunawan beserta sejumlah anggota dewan lainnya.

Koordinator Kecamatan (Korcam) Ganjar Andhulangi menjelaskan, dalam audiensi selain menyampaikan program PPM yang mengangkat tema konservasi hutan dan bididaya aren, mahasiswa juga menyampaikan aspirasi yang dititipkan masyarakat desa terkait infrastruktur, birokrasi desa, dan pendidikan.

"Kami menyampaikan kegiatan-kegiatan KKN PPM yang telah kami laksanakan. Selain di Desa Sumurkumbang, KKN PPM dengan kegiatan serupa juga dilaksanakan di Desa Padan dan Desa Way Kalam, Kecamatan Penengahan. Kami juga tidak lupa menyampaikan sejumlah aspirasi masyarakat kepada para anggota dewan," jelasnya.
Yuli Gunawan merespon positif atas kegiatan yang telah dilaksanakan mahasiswa KKN di Kabupaten Lampung Selatan. Dirinya berharap penyuluhan yang dilakukan mahasiswa dapat bermanfaat bagi masyarakat dan berkesinambungan.

"Masyarakat pada dasarnya membutuhkan edukasi yang berkesinambungan. Saya harap mahasiswa jangan hanya sebatas KKN selama 40 hari ini saja. Tapi, ada kegiatan selanjutnya untuk terus memonitoring masyarakat di desa," ujar Yuli.

Dalam audiensi, Yuli juga mengharapkan mahasiswa menjadi agen dalam mempromosikan potensi-potensi pariwisata di Lampung Selatan. Menurutnya, pemerintah provinsi (Pemprov) dan pemerintah kabupaten (Pemkab) saat ini terus menggalakkan pariwsata untuk menarik wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Sebelum menutup audiensi mewakili seluruh mahasiswa KKN di Lampung Selatan, mahasiswa yang hadir mohon pamit kepada anggota dewan karena masa mengabdi KKN akan berakhir pada 31 Agustus mendatang.

Untuk informasi, KKN PPM yang bertemakan Pemberdayaan Masyarakat melalui Peningkatan Produktivitas dan Nilai Tambah Aren dalam Upaya Meningkatkan Pendapatan Masyarakat di Wilayah KPH Rajabasa ini dilaksanakan di tiga desa dengan melibatkan 25 mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu.

GULA SEMUT: Mahasiswa bersama dosen memberikan penyuluhan praktik pembuatan dan pengemasan gula semut di Desa Way Kalam, Kamis (24/8).

PENYULUHAN: Prof. Sugeng P. Harianto memberikan penyuluhan tentang konservasi hutan kepada warga di Desa Padan, Selasa (22/8).
Beragam kegiatan dilaksanakan mahasiswa dibawah dosen pengampu Rommy Qurniati dan Duryat dari Jurusan Kehutanan, Fakultas Pertanian, Unila ini. Diantaranya, penyuluhan penguatan kelembagaan lembaga pengelola hutan desa (LPHD); penyuluhan konservasi hutan yang menghadirkan Prof. Sugeng P. Harianto; hingga pembuatan, pengemasan, dan pemasaran gula semut oleh dosen Teknik Hasil Pertanian (THP) Otik Nawansih (*)

Related Posts

0 komentar: